Jumat, 12 Juni 2015

Gemapra Kecam Keras Pembangunan Prabumulih

Prabumulih, HaLILINTaR News.com
      
     Belasan Pemuda yang menamakan diri sebagai Gerakan Mahasiswa dan Muda Mudi Prabumulih (Gemapra), baru-baru ini melakukan aksi unjuk rasa di depan Gedung Pemerintah Kota Prabumulih.
    Gemapra mengecam keras pembangunan di Kota Prabumulih, seperti yang dikutip dari lembaran rilis yang dibagi oleh para demonstran, Ketua Umum Gemapra, Febri Zulian Saibul, menuliskan, bahwa Pembangunan di Kota Prabumulih Gagal dan Tidak Sesuai dengan Janji Walikota Prabumulih, serta Diindikasikan Cacat Hukum dan Banyak Mengandung Unsur KKN (Korupsi, Kolusi dan Nepotisme)..
    Salah seorang pengunjuk rasa yang dibincangi,  mengatakan, bahwa aksi tersebut merupakan bentuk keprihatinan mereka terhadap sejumlah kondisi pembangunan di kota Prabumulih yang berdasarkan ‘catatan kelompok mereka’ telah kritis. “Artinya, banyak sekali carut marut dan problematika serta indikasi penyimpangan yang terjadi dalam kegiatan pembangunan di Prabumulih,”  kata salah seorang demonstran itu.

    Selama perwakilan demonstran diterima Wakil Walikota Prabumulih, sementara sebagian yang lainnyq masih menunggu dihalaman depan Gedung Pemkot Prabumulih sembari terus berorasi,(pan).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar